GIRLBAND RAKSASA KOREA TERBAIK 2018

Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018 – Korea memang terkenal dengan berbagai hal menarik, mulai dari makanan, kebudayaan, tempat wisata yang indah, drama korea yang mampu menyayat hati, dan juga industri K-pop yang sangat terkenal. Girlband Korea adalah salah satu hal yang tak pernah luput dari pandangan para pengagum negeri gingseng tersebut. Bahkan banyak negara yang akhirnya terinspirasi dari girlband dan boyband Korea.

Dan seperti yang kita ketahui bahwa ada banyak girlband yang berkiprah di industri musik Korea. Ada nama seperti 4Minute, 2NE1, Wonder Girls, dan SISTAR yang sempat merajai musik K-Pop. Namun nama-nama tersebut kini mulai menghilang lantaran mereka yang lebih memilih untuk hengkang dalam dunia tarik suara. Bahkan nama Girls’ Generation pun kini mulai dipertanyakan mengenai kelanjutannya.

Akan tetapi dengan menghilang atau bubarnya girlband besar tersebut, hal ini semakin membuka jalan bagi para girlband lainnya. Beberapa gilband ini memang sebelumnya sudah berkecimpung dan merintis karir mereka dari nol. Dan kini mereka sukses meraih gelar sebagai Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018. Siapa saja mereka? Berikut ulasan lengkapnya.

1. TWICE

Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018 yang pertama adalah TWICE. Twice adalah sebuah grup musik K-Pop asal Korea Selatan yang dibentuk oleh JYP Entertainment melalui acara realitas SIXTEEN pada tahun 2015. TWICE sendiri terdiri dari sembilan anggota yaitu Nayeon, Jeongyeon, Momo, Sana, Jihyo, Mina, Dahyun, Chaeyoung, dan Tzuyu. Mereka melakukan debut pada tanggal 20 Oktober 2015, dengan album mini The Story Begins. Grup ini berhasil meraih ketenaran pada tahun 2016 dengan lagu “Cheer Up” yang menduduki peringkat 1 pada Gaon Digital Chartdan menjadi singel dengan penjualan terbaik di tahun yang sama.

2. Red Velvet

Red Velvet adalah salah satu Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018. Grup ini merupakan grup musik Korea Selatan yang bentuk oleh S.M. Entertainment pada tahun 2014. Grup musik yang memiliki genre K-Pop, Electropop, dan R&B ini memulai karier mereka pada tanggal 1 Agustus 2014 dengan merilis single digital “Happiness”. Kemudian dua bulan selanjutnya mereka merilis single digital yang kedua “Be Natural” dengan 4 anggota yaitu Irene, Seulgi, Wendy, dan Joy. Kemudian pada Maret 2015, Red Velvet menambah satu anggota, Yeri.

3. BLACKPINK

Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018 yang berikutnya adalah BLACKPINK. Grup ini adalah girl grup asal Korea Selatan yang dibentuk tahun 2016 oleh YG Entertainment. Grup ini terdiri dari empat orang yaitu Jisoo, Jennie, Rosé dan Lisa. Keempatnya secara resmi debut pada 8 Agustus 2016 dengan album singel mereka, Square One. Kini seiring dengan perkembangan musik di Korea, BLACKPINK mampu menjadi salah satu girlband favorit pecinta K-Pop. Tak hanya di negara asalnya, mereka juga mengaumkan nama mereka hingga ke Indonesia.

4.GFriend

Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018 yang terakhir adalah GFriend. Grup ini merupakan sebuah grup vokal perempuan asal Korea Selatan yang beranggotakan enam orang. Grup ini dibentuk oleh Source Music pada 2015. Mereka membuat debut mereka dengan EPSeason of Glass pada 15 Januari 2015. GFriend meraih skor impresif di berbagai tangga musik dan program musik tepat 12 hari semenjak debut mereka.

Demikianlah ulasan kami mengenai Girlband Raksasa Korea Terbaik 2018. Apakah salah satunya ada yang menjadi favorit kalian? Kira-kira ada kejutan apa dari mereka di tahun 2018 ini ya? Kita tunggu saja karya-karya terbaru dari mereka.