FESTIVAL MUSIM SEMI DI KOREA SELATAN

3. Cheungpunghoban Cherry Blossom Festival

festival-musim-semi-di-korea-selatan-3

Festival Musim semi di Korea Selatan yang berikutnya adalah Cheongpunghoban Cherry Blossom Festival. Festival ini biasanya diadakan di danau Cheongpungho. Hal ini karena pada saat musim semi, Cheongpungho dipenuhi bunga Sakura berwarna putih, Azalea, dan bunga-bunga liar yang tumbuh dan memberikan tambahan keindahan di danau ini. Tak hanya sekedar menikmati pemandangan alam yang terlihat begitu mempesona, di tempat ini pengujung juga dapat menikmati beberapa pameran dan pertunjukan yang digemarinya.

Tak sampai disitu saja, ada juga hal menarik yang bisa anda lakukan di tempat ini. Ada permainan bungee jumping dan olahraga air yang dilakukan di Danau Cheongpungho. Pemilihan tempat ini sepertinya memang sangat tepat untuk melaksanakan festival tahunan tersebut. Hal ini karena danau Cheongpungho ini akan memberikan penampilan yang sangat menarik ketika berbagai macam bunga bermekaran. Pantulan sinar matahari dari danau ini pun semakin menambah kesan kehangatan di tempat ini.

4. Jinhae Gunhanje Festival

festival-musim-semi-di-korea-selatan-1

Jinhae merupakan salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan saat musim semi. Karena disini penampakan bungan sakura yang sedang bermekaran terlihat begitu cantik. Pemandangan yang kalah indahnya adalah ketika bunga bemekaran dan akhirnya jatuh memenuhi jalan-jalan disini. Saat itu pula yang menjadi momen paling menakjubkan di Jinhae.

Nah keindahan kota yang sangat menarik ini pun tak disia-siakan oleh pemerintah setempat. Mereka pun mengadakan Festival Musim semi di Korea Selatan atau yang juga dikenal dengan nama Jinhae Gunhanje Festival. Festival ini biasanya diselenggarakan pada bulan April hingga Mei. Festival ini secara rutin digelar setiap tahun sejak 1963 silam. Wisatawan dan penduduk setempat dapat menikmati pemandangan yang indah dari bunga Sakura yang bermekaran. Dahsyatnya, festival ini tak pernah sepi pengunjung, karena pengunjungnya bisa mencapai angaka 1 juta di setiap tahunnya.

5. Incheon Baeksa Sansuyu Blossom Festival

festival-musim-semi-di-korea-selatan-4

Dan Festival Musim semi di Korea Selatan yang terakhir adalah Incheon Baeksa Sansuyu Blossom Festival. Seperti namanya, festival ini memang memperlihatkan keindahan dan keanggunan bunga Sansuyu yang sedang bermekaran. Pohon Sansuyu memang telah tumbuh alam selama lebih dari 100 tahun di Incheon. Pada awal musim semi, pohon-pohon ini akan berubah warna menjadi kuning cerah. Namun ketika musim gugur tiba, pohon indah ini akan berubah warna menjadi merah. Keunikan dari pohon ini pun menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengujung.

Dan selama festival tersebut berlangsung, pengunjung dapat pula berpartisipasi dalam permainan tradisional rakyat Korea serta menyaksikan parade bunga Sansuyu. Dan ternyata jumlah pengunjung festival ini meningkat disetiap tahunnya. Tk hanya pengunjung yang hanya ingin menikmati keindahan alam disana, namun juga para fotografer tak ingin ketinggalan dan melewatkan beberapa objek indah untuk hasil foto mereka. Acara lainnya yang dapat anda nikmati adalah festival pemainan Tuho dan Geunetagi. Ada juga pameran foto dan acara budaya lainnya. Selain itu ada acara-acara seru seperti membuat sabun dan nasi beras dengan Sansuyu.

Itulah beberapa Festival Musim semi di Korea Selatan yang sangat menarik untuk anda kunjungi. Di jamin deh, anda pasti tak akan bosan berlama-lama disana. Dan pastinya liburan anda akan lebih seru dan berkesan ketika anda mengunjungi berbagai festival tersebut.