OLEH OLEH KHAS KOREA SELATAN

3. Kosmetik

OLEH OLEH KHAS KOREA SELATAN (5)

Jika mungkin anda ingin sesuatu yang berbeda, khususnya untuk teman-teman perempuan anda. Yang namanya wanita tentu akan senang jika mendapatkan oleh-oleh berupa kosmetik. Nah Kosmetik ini bisa anda bawa ke tanah air sebagai Oleh oleh khas Korea Selatan. Karena seperti yang sudah diketahui oleh banyak orang bahwa Korea Selatan sangat terkenal dengan berbagai macam kosmetik yang berkualitas sangat baik. Apabila anda berniat untuk membeli kosmetik, anda bisa menuju ke kawasan Myeongdong. Kawasan ini adalah kawasan yang menjual banyak berbagai kosmetik berkualitas dengan harga yang terjangkau.

4. Hanbok

OLEH OLEH KHAS KOREA SELATAN (4)

Untuk anda yang memiliki budget yang lebih banyak, mungkin anda bisa membawakan Hanbok untuk keluarga, pacar, atau sahabat tercinta sebagai Oleh oleh khas Korea Selatan. Karena jika anda membawakan Hanbok, maka nuansa dan kesan Koreanya akan lebih terasa.  Nah dari segi harga, Hanbok ini biasanya dijual dengan harga sekitar KRW 150.000 atau sekitar 1,8 juta rupiah untuk Hanbok wanita, dan hanbok untuk pria dibanderol dengan harga 1,5 juta rupiah. Selain itu, biasanya harga ditentukan juga dari kualitas bahan yang digunakan.

5. Teh

OLEH OLEH KHAS KOREA SELATAN (3)

Oleh oleh khas Korea Selatan yang selanjutnya adalah teh. Meski teh bisa saja anda jumpai dimana saja termasuk Indonesia, namun tentu saja akan berbeda rasanya dari setiap daerah atau negara. Seperti Korea Selatan yang memiliki teh khasnya sendiri. Jenis teh khas Korea Selatan ini diantaranya adalah Teh hijau khas pulau Jeju, teh lima rasa (omija), dan teh yang diolah dengan beras. Untuk mendapatkannya pun tak sulit, anda hanya perlu ke minimarket atau supermarket terdekat. Dan biasanya teh ini dijual seharga KRW 15.000 atau sekitar 180.000 rupiah.

Nah itulah beberapa Oleh oleh khas Korea Selatan yang mungkin bisa memberikan anda ide. Nah anda tertarik untuk membawa salah satunya?

Loading...